Pendaftaran Magister, Doktoral, Dokter Spesialis, dan Dokter Gigi Spesialis Unhas 2024

Penerimaan Calon Mahasiswa Baru Spesialis (Sp-1) Bedah Toraks Kardiak dan Vaskular

Semester Akhir Tahun Akademik 2023/2024

A. Syarat Administrasi

  1. Surat permohonan ditujukan ke Dekan Fakultas Kedokteran Unhas
  2. Formulir pendaftaran yang dicetak dari portal regpmb.unhas.ac.id dan telah ditandatangani di atas materai 10rb
  3. Foto copy ijazah Tahap Akademik (S1) dan Profesi yang sudah dilegalisir
  4. Foto copy transkrip nilai Tahap Profesi yang sudah dilegalisir.
  5. Surat keterangan UKMPPD pertama.
  6. Daftar riwayat hidup
  7. Foto copy kartu BPJS
  8. Bagi PNS/Pegawai Daerah, dokumen bukti sebagai PNS (foto copy SK terakhir yang dilegalisir atau Kartu Pegawai)
  9. Fotocopy STR dari KKI yang masih berlaku pada saat pendaftaran, dan bagi STR yang dalam proses perpanjangan harus melampirkan tanda terima berkas dari KKI.
  10. Surat Keterangan Selesai Internship bagi yang menjalani internship.
  11. Surat Keterangan aktif bekerja yang ditandatangani oleh atasan langsung.
  12. Bagi PNS Daerah, surat izin atasan langsung/pimpinan yang diketahui oleh Badan Kepegawaian Daerah atau Pemerintah Daerah setempat dan bagi PNS Pusat/TNI/POLRI, surat izin atasan langsung/pimpinan dari institusi tempat bekerja
  13. Melampirkan sertifikat akreditasi Profesi dan Universitas asal pendidikan (Akreditasi LAM-PTKes untuk Fakultas Kedokteran dan BAN-PT untuk Universitas). Bagi lulusan luar negeri, melampirkan sertifikat akreditasi dari universitas asal atau universitas tempat adaptasi.
  14. Rekomendasi tertulis dari Dinas Kesehatan/Pemerintah Daerah bagi PNS/Non-PNS yang akan mendapatkan pembiayaan dan atau memiliki perjanjian kontrak kembali ke daerah pasca pendidikan,
  15. Referensi tertulis dari Sejawat dari bidang Spesialisasi yang diminati (dimaksudkan agar calon peserta mendapatkan informasi tentang profesi spesialis yang diminati dalam rangka persiapan mengikuti seleksi dan tidak dibatasi referensinya dari sejawat dan wilayah tertentu). Semua rekomendasi/referensi ditandatangani tidak lebih dari 6 (Enam) bulan pada saat pendaftaran dan tidak disarankan dari Dekan, Wakil Dekan, Kepala Pusat PPDS, Ketua Departemen dan Ketua Program Studi dari prodi yang diminati.
  16. Pas foto warna ukuran 4×6 sebanyak satu lembar
  17. Biaya pendaftaran Rp. 1.200.000,-
  18. Surat pernyataan tidak sedang mengikuti pendidikan formal lain (bermaterai).
  19. Surat Izin melanjutkan pendidikan dari suami/istri/orangtua (bermaterai) 
  20. Dokumen lain yang terkait apabila dibutuhkan (Surat cuti pendidikan, keterangan pembiayaan/beasiswa dari KEMENKES, LPDP, TNI/POLRI dan lain-lain)

Baca juga

B. Syarat Umum

  1. IPK Profesi ≥ 3,00. Bagi calon lulusan LN (adaptan) nilai IPK sesuai dengan nilai dari MBBS.
  2. Masa pendidikan < 9 tahun yang dihitung berdasarkan tanggal yudisium atau tanggal UKMPPD pertama kali.

C. Syarat Khusus

  1. Batas Usia 35 Tahun (belum berulang tahun yang ke (n+1) pada saat mulai Pendidikan berdasarkan kalender akademik) untuk umum, calon TNI/POLRI dan tugas belajar
  2. Surat pernyataan penempatan setelah selesai pendidikan yang bermaterai dan dihadapan notaris.
  3. Surat keterangan dapat berasal dari Kepala Daerah setempat/Kepala Dinas Kesehatan setempat/Kepala Rumah Sakit yang dibuktikan dengan surat bermaterai dan surat keterangan notaris.
  4. Maksimal 2 (dua) kali mendaftar pada semua prodi BTKV di Indonesia
  5. Memiliki Sertifikat ATLS (disertakan dalam dokumen bila ada) 6. Memiliki Sertifikat ACLS (disertakan dalam dokumen bila ada)
  6. Memiliki Sertifikat BSS GP (Basic Surgical Skills Course For General Physician) (disertakan dalam dokumen pendaftaran bila ada)
  7. Memiliki Sertifikat EKG Dasar (disertakan dalam dokumen bila ada)

Baca juga

D. Prosedur Pendaftaran

  1. Buka Laman pendaftaran https://regpmb.unhas.ac.id 
    • Pilih Jalur Penerimaan: Mandiri Sp-1 PPDS
  2. Masukkan Nomor Handphone HP / WA
  3. Masukkan Nama sesuai ijazah tanpa gelar
  4. Clik Daftar/mencetak tagihan pedaftaran
  5. Membayar biaya pendaftaran Rp. 1.200.000,- pada Bank yang ditunjuk mulai tanggal 5 s.d. 9 Januari 2024 pukul 16.00 Wita 
  6. Tata cara BTN: https://regpmb.unhas.ac.id/files/001005/upload/payment_unhas_btn.pdf
  7. Tata cara Mandiri: https://regpmb.unhas.ac.id/files/001005/upload/mandiri_unhas.jpg
  8. Nomor ID (HP) berfungsi username dan Kode Akses/PIN berfungsi sebagai password yang tercetak pada bukti pembayaran dari bank
  9. Pendaftaran online pada laman https://regpmb.unhas.ac.id tanggal 5 s.d. 9 Januari 2024 pukul pukul 23.59 WITA.
  10. Pada Halaman Form Login: USERNAME masukkan Nomor ID (No. HP yang digunakan pada saat membayar) dan PASSWORD masukkan Kode Akses yang tertera pada bukti Pembayaran.
  11. Bagi peserta yang telah membayar dan tidak dapat login dengan kode akses dari bank dapat menghubungi Helpdesk dan mengirimkan bukti pembayaran ke WA No. : 0812194165656, 085343991587.  
  12. Pilih Jenjang Pendidikan
  13. Pilih Program Studi
  14. Isi Form Biodata
  15. Upload Berkas
  16. Cetak Formulir
  17. Pengiriman Berkas Pendaftaran sebanyak dua rangkap melalui jasa pengiriman ke Kantor Pusat Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin, Jl. Perintis Kemerdekaan Km. 10 Kampus  Tamalanrea Makassar (90245), dikirim satu  hari setelah mencetak formulir dan paling lambat diterima di Kantor Pusat PPDS tanggal 10 Januari 2024 pukul 16.00 Wita.
  18. Peserta yang memenuhi syarat berkas selanjutnya akan mengikuti Tes Kesehatan yang dilakukan di RSUP. Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar dan RSPTN Universitas Hasanuddin.
  19. Download ALUR MCU RSWS https://regpmb.unhas.ac.id/files/001005/upload/ALUR MCU RSWS (3).pdf
  20. Download ALUR MCU RS UNHAS https://regpmb.unhas.ac.id/files/001005/upload/ALUR MCU RS UNHAS.pdf
  21. Tes MMPI dilakukan secara offline di Departemen Psikiatri FKUH. Info pendaftaran Tes MMPI hubungi Sdri. ASY di nomor 081355341441.
  22. Pencetakan Kartu Ujian tanggal 15 Januari 2024 –> Klik Menu Hasil Verifikasi/Cetak Kartu
  23. Sosialisasi Koneksi Jaringan tanggal 16 Januari 2024 (1 jam sebelum ujian dimulai)
  24. Pelaksanaan Ujian tanggal 16 s.d. 18 Januari 2024
  25. Pengumuman tanggal 24 Januari 2024
  26. Pembayaran SPP dan Registrasi Ulang tanggal 25 s.d. 26 Januari 2024.

Jadwal khusus program Grup TPA dan TOEFL ITP Unhas

  • Jadwal kelas TPA Bappenas : 13.00 s/d 14.30 wib (hari belajar senin dan jumat)
  • Jadwal kelas SEU Undip : 13.00 s/d 14.30 wib (hari belajar selasa dan kamis)

Belajar senin sampai jumat dan selama 1 bulan (total 8 pertemuan/12 – 16 jam lama belajar)

>>> Jangan mempercayai apabila ada oknum yang mengaku dapat membantu kelulusan <<< 

Apabila dari teman teman ingin persiapan Tes Kemampuan Bahasa Indonesia bisa langsung hubungi admin dibawah ini

Untuk informasi lebih lanjut baik dari segi pertanyaan pertanyaan lainnya mengenai program persiapan ujian TPA Bappenas dan SEU Undip serta biaya kursus persiapan ujian bisa langsung kontak kami dibawah ini

Note untuk bukti kelulusan ujian (bukan testimoni) SIMAK UI Pascasarjana, PPDS & Doktoral , UUO TPA Bappenas, SMUP UNPAD, UM UGM (PAPs & AcEPT UGM), PPDS ULM Banjarmasin, PPDS UB Malang, PMB ITB, TBS Beasiswa LPDP RI, Beasiswa Kementerian Bappenas, PPMB PPDS FK Unair dan seluruh program PPDS PTN lainnya bisa dicek dibawah ini

baca juga