Halo sobat kelas bahasa semua, beasiswa IISMA atau dikenal dengan nama Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) dibuka kembali pendaftarannya loh.. bagi teman teman yang masih kuliah yuk buruan ikutan daftar dan ikut seleksinya
Informasi Umum
Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) merupakan program beasiswa Pemerintah Indonesia untuk mendanai mahasiswa sarjana Indonesia untuk program mobilitas di universitas terkemuka di luar negeri. Program ini dikelola oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud).
baca juga :
- PROGRAM PERSIAPAN TOEFL IBT 2022
- PENDAFTARAN KELAS PERSIAPAN UJIAN TOEFL ITP
- PENDAFTARAN KELAS PERSIAPAN UJIAN IELTS 2022
- PENDAFTARAN KELAS PERSIAPAN UJIAN TOEIC 2022 DIBUKA
Tujuan Program
Mahasiswa sarjana dapat menghabiskan satu semester di universitas mitra luar negeri untuk belajar, merasakan budaya negara tuan rumah, dan melakukan tugas praktik untuk mengasah keterampilan mereka. Selain itu, peserta program IISMA juga mendapatkan manfaat berupa pendaftaran dan biaya kuliah, tunjangan transportasi, tunjangan hidup, asuransi kesehatan, tunjangan visa, serta tes PCR.
baca :
- BEASISWA PERGURUAN TINGGI UTAMA DUNIA LPDP 2022
- BEASISWA CO-FUNDING LPDP 2022
- BEASISWA LPDP PUTRA-PUTRI PAPUA 2022
- KELAS PERSIAPAN UJIAN BEASISWA LPDP 2022
Persyaratan
Persyaratan untuk mengikuti program IISMA, antara lain mahasiswa S-1 aktif (untuk semester 4-6, Warga Negara Indonesia), memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik (dibuktikan dengan sertifikat Bahasa Inggris; IELTS (6.0), TOEFL-iBT (78), Duolingo English Test (100)), mendapat rekomendasi dari universitas asal (dibuktikan dengan surat usulan wakil rektor bidang akademik), dan nilai IPK minimal 3.0 (menunjukkan transkrip akademik terakhir).
Informasi lainnya
Mengenai jadwal waktu pelaksanaan akan diinfokan kembali setelah memperoleh konfirmasi dari pihak-pihak yang terlibat. Untuk informasi selanjutnya dapat mengunjungi tautan https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/km/IISMA/landing.html
baca beasiswa dalam negeri lainnya :
- PEMBUKAAN BEASISWA KSE BARU TAHUN AKADEMIK 2022-2023
- BEASISWA PERTAMINA 2022
- INDONESIAN INTERNATIONAL STUDENT MOBILITY AWARDS (IISMA)
- BEASISWA SANTRI KEMENTERIAN AGAMA 2022
Untuk informasi lebih lanjut baik dari segi pertanyaan pertanyaan lainnya mengenai program persiapan ujian TPA (tes potensi akademik), TBS (tes bakat skolastik) dan tes kemampuan berbahasa Inggris (TOEFL ITP, iBT, IELTS, GMAT, GRE, atau SAT) untuk biaya kursus persiapan ujian bisa langsung kontak kami dibawah ini